kembangan berkeliling
saban pagi dan sore
pasti riuh kicau beburung
dan itu menjemput aku memerhati
lalu memaksa berfikir
Tuhan, Dia, hidupkan kembang
lalu berkicauan beburung
beda rupa dan suara pada waktu-waktunya
sebentar-sebentar, tidak pernah lama-lama
namun esok selagi besok masih ada tetap mereka ada
UNTUK APA?
aku melihat
juga kamu mendapati
beburung hinggap menjemput madu
tidak kurang datang menjamah buah-buahan ranum
ada sekadar melepas haus pada tetes-tetes embun
bahkan ada singgah sekadar berhenti lelah
tidak kurang hanya untuk bermain ikut-ikutan
aku berfikir dan mulai mengerti:
setia mereka cukup berbeda
(adakah kamu melihat?)
(1) tidak pada kembang untuk madunya
(2) tidak pada buah untuk mengisi laparnya
(3) tidak pada dahan untuk melepas penatnya
(4) bukanlah padang permainannya
indah kembangan, indah beburung
kepada Tuhan, itulah Mahahebatnya Dia
pada keindahan segala, Dia sedang menduga
SIAPAKAH YANG BISA MENGERTI DAN BERSYUKUR?
mengertikah kamu?
kembang nan cantik berdatang beburung paling cantik
namun, apa hasilnya? Sekadar cantik bukan?
sekadar hidangan mata!
(1) mawar itu sangat cantik;
bekasnya hanyalah tangkai nan layu!
(2) angerik itu mutiara rimba;
apanya yang bisa engkau garap? tangkai kosong!
sedang kembang yang biasa-biasa;
burung yang hinggap juga biasa-biasa
namun hasilnya luar biasa
(1) apa ada pada kembang kelapa?
tanpa kelapa, apa enak lemangnya?
(2) apa ada pada kembang durian?
namun dia raja bagi segala bebuah!
(3) apa indahnya kembang padi?
nasi goreng yang enak dari mana datangnya?
maka, jangan dilihat pada gagahnya aku
untuk kamu memiliki aku
dan pasti aku tidak melihat pada ayunya kamu
kerana besok-besok ayu itu layu
ibarat burung
juga kembangan
bukan indah atau jeleknya
bukanlah pada madu yang harus dinikmati
bukan juga pada enak buah penghilang lapar
Tuhan, Dia telah menetapkan tujuan hidupku
cantiknya kamu di mata Dia,
adalah memantap aku ke jalan itu
tersangat mulia, dan sewajibnya
kita menjadilah kita pada kehendakNya
Hanya untuk Dia
p/s
Kuching, Sarawak
11 July, 2017
0 comments:
Post a Comment